Proses pembelajaran jarak jauh atau daring ini juga menuntut keahlian tenaga pendidik untuk membuat media pembelajaran daring yang menarik agar tidak membuat siswa menjadi cepat bosan melalui media pembelajaran yang dibuat semenarik mungkin sekaligus atraktif yang tetap mengolah daya pikir para siswa untuk memahami materi pelajaran yang disampaikan.
Saat ini, ada begitu banyak aplikasi yang bisa membantu para guru untuk membuat media pembelajaran daring secara cepat dan mudah dan efisien bahkan untuk tenaga pendidik yang masih awam dalam hal membuat media pembelajaran daring sekalipun.
Aplikasi untuk Membuat Media Pembelajaran Daring
Nah, berikut tujuh aplikasi yang dapat dimanfaatkan oleh tenaga pendidik untuk membantu proses pembuatan materi pembelajaran daring.
Google Classroom
Google Classroom adalah aplikasi untuk membuat media pembelajaran daring berbasis web yang dibuat untuk memudahkan kegiatan pembelajaran antara pengajar dengan peserta didik tanpa harus bertatap muka secara langsung.
Google Classroom menjadi bagian dari partisipasi Google untuk membantu sektor pendidikan yang terdampak akibat pandemi melalui layanan Google for Education yang memudahkan tenaga pendidik untuk membangun komunikasi dengan para siswanya khususnya dalam membuat media pembelajaran daring.
Google classroom memungkinkan guru melihat perkembangan peserta didik siapa saja yang sudah dan belum menyelesaikan tugas serta dapat langsung memberikan nilai dan masukan secara real-time dari media pembelajaran daring yang telah dibuatnya.
Tak hanya itu saja, siswa juga bisa mengakses dan menerima langsung materi termasuk mengumpulkan tugas secara langsung lewat aplikasi Google Classroom ini.
Powtoon
Powtoon merupakan aplikasi presentasi dan video animasi interaktif. Para tenaga pendidik bisa memanfaatkan aplikasi menarik ini untuk membuat media pembelajaran daring berbagai jenis mulai dari animasi, infografis, video ataupun media kreatif lainnya.
Selain itu, aplikasi Powtoon juga dilengkapi dengan fitur dan tampilan yang menarik untuk membuat media pembelajaran daring jadi lebih menyenangkan.
Di aplikasi ini, guru bisa menyisipkan berbagai tampilan baik karakter, efek, animasi, background gambar maupun foto.
Tak hanya itu saja, materi pembelajaran yang sudah dibuat pun bisa langsung dibagikan ke berbagai platform media sosial.
Anda bisa menggunakan Powtoon langsung dari web powtoon.com atau melalui aplikasi mobile-nya.
Prezi
Prezi merupakan aplikasi (software) untuk membuat dan mengelola presentasi secara online. Tampilannya yang ringan juga memudahkan siapapun penggunanya termasuk yang masih awam sekalipun.
Karena, aplikasi Prezi memiliki karakter yang hampir sama dengan Power Point dan Google Slide. Salah satu kelebihan fitunya adalah Zooming User Interface yang memudahkan pengguna untuk mengatur tampilan sesuai dengan kebutuhan.
Prezi dapat digunakan secara online maupun secara offline. Terdapat dua pilihan akses yakni: online dan offline. Pada akses online, Anda hanya perlu mengunjungi situs resmi Presi di https://prezi.com, sedangkan untuk akses offline Anda harus menginstal aplikasinya di komputer.
Berikut beberapa fitur unggulan yang ada di aplikasi Prezi yakni; Prezi Present, Prezi Video serta Prezi Design yang bisa digunakan oleh guru untuk membuat media pembelajaran yang menarik.
Edmodo
Layanan berbasis pendidikan yang diluncurkan oleh perusahaan teknologi asal Amerika Serikat ini dapat digunakan oleh tenaga pendidik untuk membuat media pembelajaran daring dengan fitur seperti berbagi konten materi, mendistribusikan kuis, membagikan tugas, serta mengelola komunikasi antara pengajar dengan para siswanya.
Dalam dunia pendidikan, aplikasi Edmodo menjadi media yang sangat digemari karena memiliki fitur yang sangat memudahkan untuk proses pembelajaran.
Zoom
Siapa yang tak mengenal aplikasi ini. Sejak pandemi Covid-19 terjadi, aplikasi Zoom menjadi platform yang banyak digunakan sebagai media yang sangat membantu dalam proses dan membuat media pembelajaran daring atau jarak jauh.
Banyak fiturnya yang sangat memudahkan proses pembelajaran secara daring seperti merekam layar, melakukan presentasi untuk membuat media pembelajaran daring termasuk fitur chat secara personal yang memudahkan siswa berinteraksi baik dengan guru maupun dengan siswa lainnya.